28/11/11

[TIPS] Membersihkan Sepatu Tanpa Dicuci

pasti banyak bgt kan nii agan2 sekalian yg males nyuci sepatu.
hheeee
nah ane mau ngasih sedikit tips nii buat ngebersihin sepatu tanpa dicuci dengan cara yang gak biasa.

terkadang (bahkan sering) kita males buat nyuci sepatu saat liburan.
padahal entah udah berapa lama sepatu kita gak kita cuci.
sepatu yg udah lama gak dicuci pasti gak enak bgt diliatnya (gak enak dicium jg pastinya)
pas lagi jalan sm pacar ato gebetan ke mall seringkali kita gak pede dengan sepatu yg kita pakai krn ud kotor bgt.
sedangkan itu sepatu kesayangan kita (padahal mah emng cuma satu2nya )

cara ini ane dapet waktu lagi ngebersihin tv ane dirumah gan.
kotoran yg nempel di layar tv ane susah bgt buat diilanginnya.
ane ngelap cuma pake lap basah biasa gan dan ntu bner2 gak bisa ngilangin kotoran di layar tv ane.
trus ane keinget buat make pembersih kaca.
dan setelah disemprot.
wwuuusssssss kotoran nempel semua sm tu cairan jd ane tinggal lap doang.
dari situ ane punya anggepan kalo cairan pembersih kaca bisa ngangkat kotoran yg ud nempel dg mudah.
dan keluar lah ide buat sepatu ane

oke langsung aja dehh
1. siapkan :
- sebuah kain lap
- sikat gigi bekas (jgn yg msih dipake yaa bahaya)
- sebuah cairan pembersih kaca merk apa saja
2. semprotkan cairan pembersih kaca ke bagian yg ingin dibersihkan
3. lap bagian tersebut menggunakan kain lap
4. untuk bagian yg agak kasar, setelah disemprot coba gosok2 menggunakan sikat gigi bekas yg telah disiapkan kemudian di lap
5. jika dirasa masih kotor silakan ulangi tahap diatas ke bagian yg msh kotor tersebut
6. lakukan hal yang sama pada sepatu sebelahnya (penting nii masa cuma bersih sebelah)
7. selamat menikmati sepatu "baru" anda
* cara diatas ditujukan untuk bagian bawah sepatu yg biasanya terbuat dari bahan karet atau untuk bagian lain yg juga terbuat dari karet atau material lain yg keras/padat
** TS telah mencobanya sendiri dan berhasil


TIPS TAMBAHAN :
jika ada, semprotkan deodoran tipe spray ke bagian dalam sepatu anda (kalo gak ada beli dulu)
karena deodoran mengandung bahan yg mematikan kuman2 penyebab bau badan yg disebabkan keringat dan hal serupa jg dapat bekerja pada kaki yg memproduksi keringat saat didalam sepatu.


SUMBER:KASKUS.US

11/11/11

cara membuat avatar di blackberry

Bosen dengan foto BBM yang menggunakan foto itu-itu aja? Ingin tampil beda dengan menggunakan foto profil berupa avatar keren? Bikin sendiri aja yuk. Caranya gampang:
Download dan Instal aplikasi avatar BlackBerry
  1. Buka aplikasi App World lalu masukkan kata kunci ‘atavar’ atau ‘avatar builder’ (tanpa tanda petik) pada search bar.
  2. Pilih kategori All dari hasil pencarian tadi.
  3. Kamu bisa pilih versi Guys atau Girls edition seusai keinginan.
  4. Klik Download untuk mengunduh aplikasi tersebut. Tunggu hingga proses download kelar.
  5. Setelah itu, klik Run untuk langsung menjalankan aplikasi pembuat avatar.
Nah sekarang kamu sudah bisa mulai membuat avatar:
  • Setelah aplikasi Avatar Builder terbuka, klik Create untuk bikin avatar.
  • Pilih model rambut, warna kulit, warna dan bentuk mata, mulut, alis, kumis atau bahkan janggut.
  • Pilih juga baju, celana dan aksesoris yang ingin digunakan seperti kacamata, gitar, ponsel atau headphone.
  • Pilih warna latar belakang.
  • Simpan avatar dengan mengklik ikon disudut kiri atas. Beri nama lalu klik Save.
  • Pengen bikin avatar secara acak? Tekan aja tombol dadu di bagian kiri atas untuk membuat avatar secara acak.
Kalo ternyata masih kurang keren, edit dengan memilih View or Edit Avatar. Setelah di Save, avatar pun siap dipamerkan digunakan.
Nah sekarang profil BBM kamu bisa jadi lebih keren dalam waktu relatif singkat tanpa memerlukan aplikasi pengolah foto di komputer seperti Photoshop

09/11/11

membuat komputer berbicara(tutorial)


Saat sekarang sudah tidak aneh lagi komputer mengeluarkan voice / suara, membacakan untuk kita sederetan kata atau kalimat yang ada pada suatu dokumen (text).
Tetapi tidak ada salahnya kita mencoba sendiri script sederhana untuk mengkonversi / mengubah tulisan menjadi voice, yaitu dengan menggunakan notepad.
• Buka Notepad
• Copy dan Pastekan pada notepad script berikut ini
Dim message, sapi
message=InputBox("What do you want me to say?","Speak to Me")
Set sapi=CreateObject("sapi.spvoice")
sapi.Speak message

• Simpan file dengan nama bebas terserah anda dengan extension .vbs
( namaterserahanda.vbs ) bukan berektension .txt
• Untuk menjalankan dobel klik file yang telah dibuat, ketikkan tulisan yang ingin dikonversikan ke voice
• Klik OK untuk mendengarkan.

shutdown komputer otomatis(TANPA SOFTWARE)



Jika anda ingin mematikan komputer windows XP anda pada waktu dan jam yang anda tentukan, tanpa klik menu shutdown dan tanpa harus menungguinya, hal ini bisa dilakukan tanpa menggunakan software tambahan.
• Klik Start, Klik RUN
• Ketik (contoh) at 10:30 shutdown -s lalu klik OK ( ganti jam sesuai dengan waktu yang anda inginkan ) Maka komputer akan mati pada jam 10:30

• Untuk membatalkan, masuk lagi ke RUN command dan ketik shutdown -a kemudian klik OK.

08/11/11

Cara Mengetahui Keaslian BlackBerry

Cara Mengetahui Keaslian BlackBerry


BlackBerry merupakan smartphone yang banyak digemari, peredarannya terus meningkat karena kemampuan nirkabelnya yang sudah tidak diragukan lagi seperti layanan push email, menjelajah internet, messenger dan masih banyak lagi. Dengan demikian, muncullah BlackBerry bajakan atau imitasi, harga yang ditawarkannya pun relatif murah. Bagi Anda pecinta BlackBerry, tentu Anda tidak ingin sampai tertipu. Untuk menghindarinya, Paseban akan mencoba memberikan tips mengenai bagaimana cara membedakan BlackBerry original dengan BlackBerry bajakan.
  • Langkah pertama, perhatikan Logo dan Dus.
    Biasanya pada dus BlackBerry tercantum stiker handheld dan hak paten, kemudian terdapat logo operator seluler berbagai negara. Pastikan logo yang ada pada layar LCD sama dengan logo yang ada di body. BlackBerry masih bisa digunakan meski logo yang tertera lain negara dengan catatan koneksi tidak terkunci atau UNLOCK.
  • Langkah kedua, mengetahui status UNLOCK/LOCKED.
    Caranya Klik Option kemudian Advanced Option kemudian SIM CARD. Ketik MPED dengan capslock dinyalakan. Pastikan seluruh value status yang terdiri dari SIM, Network, Network Subset, Service Provider, dan Corporate dalam keadaan DISABLE. Jika ada salah satu yang ENABLE atau bahkan semuanya, berarti statusnya LOCKED. Jika BlackBerry Anda berada dalam keadaan LOCKED, kemungkinan Anda tidak bisa menggunakan SIM card telko di sini.
  • Langkah ketiga, cek kode IMEI dan PIN.
    Biasanya IMEI dan PIN pada BlackBerry terdapat pada filmware handled, dus, dan stiker yang tertempel di tempat baterai. Adapun cara untuk melihat IMEI dan PIN yaitu klik Option pada tampilan homescreen, kemudian pilih Status dan tekan tombol Shift + ALT + H secara bersamaan. Jika nomor IMEI dan PIN sama dengan yang tertera pada stiker luar, maka BlackBerry tersebut asli.
  • Langkah keempat, mengetahui kategori BlackBerry.
    Caranya ketik #06# maka akan muncul 15 digit angka nomor IMEI BlackBerry. Jika angka ketujuh dan kedelapan nomor IMEI 10, berarti BlackBerry tersebut diproduksi di Finlandia yang memiliki kualitas sangat bagus. Jika ‘02’ atau ‘20’, maka diproduksi di Asia dengan kualitas kurang bagus. Jika ‘08’ atau ‘80’, maka diproduksi di Jerman dengan kualitas lumayan bagus. Jika ‘03’, maka diproduksi di Prancis atau Kanada dengan kualitas paling baik. Jika ‘04’, maka diproduksi di Kanada dengan kualitas terbaik di dunia dan *limited edition. Apabila nomor yang tertera tidak ada yang sama seperti yang telah disebutkan, sudah dipastikan BlackBerry Anda palsu.
  • Langkah kelima, mengetahui BlackBerry Brand New in Box/baru.
    Caranya klik Option, scrool down lalu klik Status dan ketik BYUR dengan capslock dinyalakan, maka akan tampil data Usage dan Voice Usage. Jika data Usage melebihi 250K dan keterangan Voice Usage melebihi 1 menit, maka sudah pasti BlackBerry tersebut bukan barang baru.

cara membuat laptop/komputer otomatis restart

Cerita sedikit yah, tadi sempat ada seminar mengenai handphone dan komputer, lalu ada seseorang yang bertanya bagaimana cara shutdown komputer secara otomatis, lalu ku beritahu tips atau caranya dan alhamdulillah saya diberikan pulsa, kebetulan dia seorang agen pulsa yang membutuhkan cara tersebut, terimakasih ku ucapkan kepada orang tersebut, semoga usahanya berjalan sukses. . .
Oke lanjut cerita, mungkin bagi teman-teman yang belum tahu cara shutdown komputer secara otomatis untuk windows, berikut ini caranya:
    Untuk windows 7
  • Klik STAR > pada kotak SEARCH ketik cmd.
    Untuk window xp
    Klik STAR > Run > Ketikkan cmd
  • Maka akan tampil program cmd (si layar hitam), pada layar cmd ketik,
    shutdown -f -s -t JumlahDetik
    contoh
    shutdown -f -s -t 60
    maka komputer akan shutdown secara otomatis saat detik ke-60.
  • Atur waktunya sesuka hatimu.
ket: -s adalah perintah untuk shutdown, -f adalah menutup paksa aplikasi yang sedang berjalan, sedang -t adalah timer atau waktu yang ditentukan, untuk membatalkan ketikkan shutdown -a